Cara Ganti Email FB

Cara Ganti Email FB

Melalui facebook kita akan menikmati berbagai fitur yang menarik sehingga tak jarang pengguna bisa menghabiskan waktu selama berjam-jam untuk menikmati layanan facebook ini. Cara menggunakan facebook juga mudah saja hanya dengan nomor telepon ataupun email.

Kali ini kita akan memberikan ulasan mengenai cara mengganti email facebook dengan yang baru. Untuk lebih jelasnya bisa disimak ulasan berikut ini.

Cara Mengganti Email Facebook di HP

Bagi kamu yang ingin mengganti email di facebook juga bisa dilakukan melalui HP. Caranya dengan mengikuti langkah-langkah berikut ini :

  1. Langkah pertama yaitu dengan membuka browser melalui HP android kemudian kita masuk ke dalam akun facebook
  2. Setelah itu lakukan scroll down atau geser ke paling bawah, setelah itu pilih Pengaturan & Privasi
  3. Langkah berikutnya yaitu pilih Umum, kemudian pilih Edit pada area email
  4. Selanjutnya kita pilih Tambahkan Alamat Email. Kita isi dengan menggunakan alamat email yang baru lalu masukkan kata sandi facebook. Kemudian klik tombol Tambahkan email
  5. Jika sudah maka dilanjutkan dengan klik di bagian area Konfirmasi alamat email
  6. Setelah kita masuk ke email maka bukalah pesan dari facebook. Setelah terbuka maka kita salin/copy kode konfirmasi jika diminta oleh facebook. Setelah itu klik Konfirmasi.
  7. Apabila kita sudah melakukan konfirmasi maka berikutnya yaitu dengan memilih Lanjutkan, lalu pilih pada area email utama
  8. Selanjutnya kita pilih alamat email utama dan masukkan kata sandi. Setelah itu Klik simpan.
  9. Lalu kita liat kembali email utama apakah sudah diganti ataukah belum. Jika sudah diganti berarti kita sudah berhasil mengganti email facebook kita

Cara Mengganti Email Facebook di PC/Laptop

Langkah-langkahnya yaitu sebagai berikut :

  1. Pertama kita buka terlebih dahulu akun facebook yang kita miliki melalui browser.
  2. Lalu masuk ke beranda facebook. Kemudian klik tanda panah ke bawah yang ada di sebelah kanan ujung         paling atas. Setelah itu pilih Pengaturan atau setting
  3. Langkah berikutnya yaitu klik pada area Tambahkan email atau nomor seluler lainnya
  4. Disini kita harus mengisi email barunya, kemudian klik tombol/button Tambahkan
  5. Kemudian facebook akan mengirimi kita email ke email baru kita . lalu kita klik tombol Tutup saja.
  6. Selanjutnya masuklah ke email kita, kemudian cari pesan masuk dari facebook. Setelah kita temukan lalu salin/copy kode konfirmasi apabila facebook meminta kode konfirmasi. Setelah itu klik tombol konfirmasi.
  7. Setelah itu kita akan diarahkan ke halaman facebook yang sebelumnya lalu klik konfirmasi.
  8. Dilanjutkan dengan memilih opsi email yang baru kemudian klik simpan perubahan.

Demi keamanan, facebook akan memastikan ke kita bahwa kita benar-benar ingin mengganti email akun kita. Lalu masukkan kata sandi facebook kemudian klik tombol kirim. Karena sekarang banyak beredar cara hack fb tersebar luar di internet.

Apabila halaman facebook tidak mengarahkan kita ke pengaturan umum akun maka kita buka Pengaturan umum akun seperti cara 2. lalu kita lihat pada area kontak. Kita sudah berhasil mengganti email facebook.

Dalam pengunaan facebook tersebut tidak bisa diawasi selama 24 jam nosntop. Hal inilah yang terkadang membuat pengguna aktifnya banyak yang menyelewengkan tujuan awal dari berdirinya facebook ini.

Yang tadinya facebook didirikan untuk mencari teman. Ataupun sebagai media promosi malah ada beberapa orang yang tidak bertanggung jawab melakukan penipuan sampai penculikan.

Jadi bijaklah dalam menggunakan sosial media terutama facebook. Jadilah masyarakat yang bisa menjunjung tinggi budaya dan adab dengan baik.